Masjid Raya Hubbul Wathan Mataram, Lombok

Hubbul Wathan. Begitulah masjid Islamic Center di kota Mataram, Lombok itu diberi nama. Artinya “cinta tanah air”. Kemegahan masjid raya ini menjadi landmark baru kota Mataram, Lombok yang dikenal sebagai “kota seribu masjid”.

Masjid Pemersatu

Sejarah konflik di Lombok memang sudah berjalan panjang. Dari konflik intra etnis, antar etnis, dan dalam perkembangannya pasca reformasi mulai muncul konflik agama mendapat perhatian besar dalam pembangunan masjid ini. Hubbul Wathan. Cinta tanah air.
Masjid besar yang menjadi Islamic Center ini berdiri megah di tengah kota Mataram. Masjid ini seolah menjadi monumen bagi masyarakat NTB pada umumnya. Monumen yang selalu mengingatkan untuk “cinta tanah air”. Monumen yang menjadi pusat seribu masjid. Pemberian nama Masjid Hubbul Wathan ini mencerminkan adanya perhatian dari Pemda NTB dan otoritas muslim terhadap perkembangan Islam yang ada di NTB. Sebuah wanti-wanti untuk selalu “Cinta Tanah Air”.

Kemegahan Harapan Islam

Hubbul Wathan
Dihiasi dengan menara 99 Asma’ul Husna setinggi 99 meter, masjid ini diresmikan oleh Gubernur Nusa Tenggara Barat, TGH Muhammad Zainul Majdi yang akrab disapa Tuan Guru Bajang pada Hari Raya Idul Adha 1437 H atau pada hari Senin, 12 September 2016.
Bedug masjid persatuan Islam Tionghoa Indonesia ntb
Sebuah bedug besar dari Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) – NTB menjadi spirit multi etnis yang diakomodir oleh masjid ini.
Kubah besar
Kubah besar, sebagaimana yang menjadi ciri masjid-masjid di Lombok, menaungi bangunan utama masjid ini. Di bawah kubah ini, di dalam masjid dihiasi oleh lampu gantung besar yang gemerlapan.
Halaman yang luas dan tempat wudlu di Hubbul Wathan Dengan halaman yang luas di sekeliling masjid, masjid ini terasa lega sehingga banyak dikunjungi oleh jamaah maupun wisatawan. Memang kemegahan masjid ini dijadikan simbol “wisata religi” bagi Lombok yang sekarang sedang bertumbuh potensi wisatanya. Bahkan ada juga wisatawan asing yang mengunjungi masjid Hubbul Wathan ini. Para wisatawan asing itu tidak keberatan ketika diharuskan mengenakan pakaian muslimah untuk bisa mengagumi kemegahan masjid.
Tersedianya lapangan parkir yang luas ditambah dengan parkir di bawah tanah masjid Islamic Centre ini siap menampung jamaah maupun pengunjung dalam jumlah yang besar.
Hubbul Wathan
Selasar masjid yang mengelilingi kompleks masjid Hubbul Wathan ini menjadi tempat bagi para pengunjung untuk bercengkrama dengan sesama mereka. Tempatnya yang tinggi dengan pilar-pilar yang kokoh membuat udara di sekitar terasa sejuk sehingga pengunjung merasa betah.
Tangga berjalan

(/na)


Wisata Virtual ke Masjid Raya Hubbul Wathan bisa dikunjungi link

https://youtu.be/opQSjGxjzWc 

Wisata religi di Lombok:

Masjid Kuno Rambitan
Masjid Kuno Gunung Pujut
Makam Wali Nyatoq

 

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *